DJABARPOS.COM, Jakarta – Kantor Staf Presiden (KSP) memastikan pembangunan Bendungan Leuwikeris di Ciamis, Jawa Barat, yang akan digunakan untuk mendukung sektor pertanian, dapat selesai tepat waktu pada 2022.

Pernyataan tersebut disampaikan Tenaga Ahli Utama Kedeputian I Kantor Staf Presiden (KSP) Helson Siagian dalam kunjungan kerja ke proyek Bendungan Leuwikeris di Ciamis, Jawa Barat, Kamis.

“Pengadaan tanah telah mencapai 98 persen dan progres konstruksi sebesar 70 persen. Target penyelesaian konstruksi pada tahun 2022,” ujar Helson sebagaimana siaran pers yang diterima di Jakarta, Kamis.

Baca Juga : Lurah Aceng: Masalah Bansos PKH dan BPNT bukan hanya di Campaka, Coba Kroscek di Kelurahan lain”

Helson mengatakan Bendungan Leuwikeris diharapkan dapat memacu pertumbuhan ekonomi dan pengembangan wilayah di Jawa Barat dan Jawa Tengah bagian selatan.

Bendungan ini akan mengaliri Daerah Irigasi Lakbok Utara di Ciamis dan Daerah Irigasi Manganti di Cilacap seluas 11.216 hektare serta memasok air baku bagi Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Ciamis, Kota Banjar, dan Kabupaten Cilacap.

Lihat Juga : Terkait Layanan Pengaduan Online : BPJS Ketenagakerjaan Cabang Bandung Suci Siap Responsif

“Dengan demikian, keberadaan bendungan ini sangat penting bagi masyarakat maupun daerah,” kata Helson.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citanduy Bambang Hidayah menyampaikan Bendungan Leuwikeris memiliki luas genangan seluas 242 hektare dengan volume tampungan sebesar 81,44 juta meter kubik.

Bambang mengatakan bendungan ini juga bermanfaat untuk mengurangi risiko banjir serta memiliki potensi pariwisata dan tenaga listrik hingga 20 Megawatt.

Baca Juga : Pendamping PKH Andir Nurul : Permasalahan sudah Diselesaikan secara Kekeluargaan

Kasubdit Bendungan dan Danau Wilayah II Kementerian PUPR Adi Rusman menambahkan, pengelakan sungai (river closure) akan dilakukan pada hari kemerdekaan 17 Agustus 2021, sehingga pekerjaan konstruksi tubuh bendungan serta infrastruktur penunjang lainnya kemudian dapat dikebut.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Tasikmalaya Mohamad Zen dan Asisten Bidang Perekonomian Kabupaten Ciamis Toto Marwoto menyatakan dukungan penuh terhadap upaya percepatan pembangunan bendungan ini.

KKS Dipegang Pihak Ketiga Terancam Pidana

Bendungan Leuwikeris terletak di Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Tasikmalaya. Pembangunan terdiri dari lima paket yang dikerjakan oleh empat BUMN, yaitu PT Adhi Karya, PT Hutama Karya, PT Waskita Karya, dan PT Pembangunan Perumahan, serta dua kontraktor swasta, yaitu PT Bahagia Bangun Nusa dan PT Basuki Rahmanta Putra.

Selain Bendungan Leuwikeris, Kementerian PUPR melalui BBWS Citanduy juga tengah menyiapkan pembangunan Bendungan Matenggeng di Kabupaten Cilacap sehingga potensi sumber daya air dapat dimanfaatkan secara optimal untuk kesejahteraan masyarakat. (Arsy)

Hot News :

Kejari Cimahi Terbitkan 2 Sprindik Kasus Tipikor Dugaan Pungli dan Pengadaan Tanah Pemakaman Covid-19

 RSU dr. Abdul Radjak Purwakarta Lecehkan UU Cipta Kerja ?

Kepala BPJS Cabang Bandung Suci Alergi Wartawan?

Menghina Profesi Advokat, Oknum Sekdes Sukamanah Resmi Dilaporkan DPC HAPI Bekasi

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *